Penajam – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Penajam Paser Utara (PPU) memperingati malam Nuzulul Qur’an 1445 H/2024 M di Masjid Agung Al Ikhlas Nipah nipah, Rabu malam (27/03/2024), mengangkat tema “Al Qur’an sebagai pedoman dan sumber inspirasi sukses dalam kehidupan dunia dan akhirat”. Dengan menghadirkan Ustadz H. Agus Khoirul Huda sebagai penceramah.
Dalam sambutannya Sekertaris Daerah (Sekda) PPU, Tohar mengatakan momentum ini setiap tahun dilakukan diseparuh lebih pada bulan Ramadan yakni malam turunnya Al-Qur’an
“Semoga melalui momentum ini kita semua diberi nikmat umur panjang sehingga dapat melaksanakan tugas keseharian kita,”ucapnya.
Lanjut Tohar, ketika kita jadikan Al-Qur’an sebagai pedoman dan sumber inspirasi hampir dipastikan kita paham dan mengerti apa makna dan isi kandungan Al-Qur’an.
“Namun ketika kita tidak memahami isi kandungan itu bahkan membacanya saja tidak pernah, bagaimana Al-Qur’an itu kita jadikan pedoman, ini menjadi koreksi kita bersama agar dapat mengamalkan dan memahami isi Alquran,”ajaknya.
Sekda PPU mewakili Pj Bupati PPU mengucapkan permohonan maaf karena tidak dapat mengikuti kegiatan ini dikarenakan padatnya agenda.
“Terima kasih kepada kita semua yang telah menginisiasi terlaksananya peringatan malam Nuzulul Qur’an, semoga Allah SWT menurunkan rahmat dan keberkahan untuk kita semua,”pungkasnya.(Man/*DiskominfoPPU)