Hadirkan GM Swissbel Hotel Samarinda, Kepala Disbudpar PPU: Pelaku Usaha Hotel PPU Mesti Belajar

Penajam – Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kabupaten Penajam Paser Utara terus mempersiapkan diri dalam menyambut para wisatawan yang akan berkunjung ke Benuo Taka.

Menjadi sebuah keharusan untuk dilakukan mengingat Kabupaten PPU sebagai Serambi Nusantara, wilayah yang masuk dalam radius pembangunan IKN saat ini.

Atas dasar itulah Disbudpar PPU menggelar Sosialisasi Industri Pariwisata dan Table Manner dengan menghadirikan General Manager Swissbel Hotel Samarinda sebagai narasumber dan menghadirkan para pelaku usaha hotel/penginapan yang ada di Penajam Paser Utara sebagai peserta.

Hal tersebut merupakan upaya pemerintah daerah untuk membantu pelaku usaha untuk mempersiapkan diri dalam menyambut wisatawan yang nantinya akan berkunjung di Penajam.

Seperti yang disampaikan oleh Kepala Disbudpar PPU Andi Israwati Latif, hal demikian merupakan upaya pemerintah untuk melakukan pembinaan kepada pelaku usaha yang ada di penajam.

“Kita perlu melakukan ini, pembinaan kepada pengusaha-pengusaha itu perlu dilaksanakan mengingat Penajam Paser Utara kedepannya akan menjadi tujuan para wisatawan dari luar”, jelasnya.

“Yang tentunya para wisatawan akan tinggal untuk menginap di hotel-hotel yang ada di PPU, tentu itu perlu kita persiapkan. Untuk itu kita hadirkan GM Swissbel Hotel Samarinda guna melakukan pembinaan”, tambahnya.

“Dengan hadirnya para wisatawan di Kabupaten Penajam Paser Utara nantinya diharapkan untuk meningkatkan perekonomian masyarakat serta mengangkat pendapatan daerah”, tutup Andi Israwati. (rmt/pl)




Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *